Bersama PT Paragon : LAZ Nurul Fikri Kalimantan Tengah Salurkan Paket Sembako Dhuafa

Red: Susanto

LAZNURULFIKRI.ORG, PALANGKARAYA –  Momen berkahnya Ramadhan menjadi waktu yang tepat  untuk melaksanakan program dan aksi kebaikan seperti yang dilakukan PT Paragon Kota Palangka Raya melalui Lembaga zakat resmi Nurul Fikri yang merupakan lembaga asli dari Kalimantan Tengah. Sebanyak 125 Paket sembako yang disalurkan untuk masyarakat Kota Palangka Raya. Senin, 25/03/2024

Pembagian sembako ini dalam rangka realisasi program CSR Paragon Corp. Adapun paket sembako berisi beras, gula, minyak goreng, tepung, teh dan lain-lainya. besaran paketnya kurang lebih Rp.150.000 rupiah.

Alhamdulillah tahun ini PT Paragon kembali mempercayakan LAZ Nurul Fikri Kota Palangkaraya sebagai Mitra kerjasamanya untuk penyaluran program CSR Paragon Corp dalam bentuk paket sembako.

kami ucapkan terimakasih banyak kepada PT Paragon, semoga kolaborasi ini bisa terus berlanjut, tidak hanya dalam kegiatan Ramadhan saja, namun bisa dalam program dan kegiatan lainnya juga.

PT Paragon Technology and Innovation adalah perusahaan di bidang kecantikan bagi wanita dan pria dengan popularitas sangat baik di Indonesia. Merek PT Paragon Technology and Innovation adalah Wardah, Make Over, Emina, dan Kahf.

Visi PT Paragon Technology and Innovation adalah perusahaan berkomitmen memiliki tata kelola perusahaan terbaik, terus berinovasi dengan produk-produk berkualitas tinggi yang akan bermanfaat bagi Paragonians, mitra, masyarakat dan lingkungan.